Monday, 2 February 2015

Resep Spageti Ayam Oriental

04:09

Advertisement

Resep Spageti Ayam Oriental

Hidangan dari pasta seperti spageti biasanya disajikan dengan bumbu Itali. Tapi coba Anda membuat spageti dengan bumbu ala oriental ini pasti menjadi sajian yang berbeda namun tetap terasa nikmat dan lezat. Yuk, kita coba resep berikut ini dijamin Anda tak akan menyesal!
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan:
  • 200 gram spageti, direbus
  • 150 gram dada ayam, diiris-iris
  • 75 gram jagung manis pipil
  • 100 gram buncis, dipotong 3 cm
  • 50 gram jamur merang, dibelah dua
  • 3 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1/2 buah bawang bombay, dicincang kasar
  • 2 buah cabai kering, dicincang kasar
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok teh kecap ikan
  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh minyak wijen
  • 1 sendok teh wijen sangrai untuk taburan
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
  • Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan cabai kering. Aduk rata.
  • Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
  • Masukkan jagung pipil, buncis, dan jamur merang. Aduk sampai layu.
  • Tambahkan spageti, saus tiram, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
  • Tambahkan minyak wijen. Aduk rata.
  • Sajikan dengan taburan wijen.
  • Untuk 3 porsi

Di Tulis Oleh

Resep Dapur Blog - Menyediakan Berbagai Macam Resep Masakan Yang Anda Inginkan ...

0 komentar:

Post a Comment

 

© 2015 Resep Dapur Blog. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top